Bhabinkamtibmas Sialang Munggu melakukan Pengecekan Hewan Ternak Antisipasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK)

Bhabinkamtibmas Sialang Munggu melakukan Pengecekan Hewan Ternak Antisipasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK)

PEKANBARU, Redaksi86.com – Bhabinkamtibmas sialang Munggu melakukan Pengecekan Hewan Ternak Antisipasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Rumah penyembelihan Hewan (RPH) Jl, Cipta karya Kel Sialang Munggu kec Tuah Madani Pekanbaru. Senin (23/05/2022)
Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Dr. Pria Budi SIK MH melalui Kapolsek Tampan Kompol I Komang Aswatama SH SIK dengan merebaknya berita tentang penyakit terhadap hewan PMK, Kapolsek memerintahkan Bhabinkantibmas Aiptu Hendrizen untuk melakukan pengecekan terhadap tempat penyembelian hewan (RPH) yang berada di wilayah Kel Sialang munggu Kec Tuah Madani Pekanbaru
Pengecekan Hewan Ternak Antisipasi terjadi PMK terhadap hewan yang akan di sembeli sehingga konsumen atau masyarakat yang akan membeli daging di pasaran benar-benar terhindar dari penyakit hewan. “ujar Kapolsek
Kapolsek menghimbau kepada pemilik ternak jika menemukan ciri-ciri Penyakit Mulut dan Kuku pada hewan ternaknya agar segera menghubungi Bhabinkamtibmas(Polri), Puskeswan maupun Dokter hewan yang ada serta menyarankan untuk selalu menjaga kebersihan kandang dan makan guna mencegah hewan ternak tertular penyakit. 
Dalam kegiatan pengecekan di RPH sampai sekarang ini belum ditemukan hewan ternak Sapi atau yang memiliki ciri-ciri Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).
Dikutip dari berbagai sumber, gejala klinis hewan tertular PMK yakni terdapat demam (pyrexia) hingga mencapai 41°C dan menggigil, Mengalami anorexia (tidak nafsu makan), Penurunan produksi susu yang drastis pada sapi perah untuk 2-3 hari, Keluar air liur berlebihan (hipersativasi), Saliva terlihat menggantung, air liur berbusa di lantai kandang “Tutup Kapolsek Kompol I Komang Aswatama SH SIK.**Red
Sumber : HUMAS POLSEK TAMPAN

Pos terkait