Bangkinang Kota, Redaksi86.com – Berakhirnya beberapa waktu lalu masa jabatan Plt. Ketua Umum KONI Kabupaten Kampar yang dijabat oleh H. M. Salis , SH.MH, Kamis (12/1) bertempat di Aula KONI Kabupaten Kampar dilaksanakan Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) untuk memilih Ketua Umum KONI Kaupaten Kampar masa bhakti 2023-2027, dengan mengusung tema “Kita Tingkatkan Soliditas Kelembagaan Untuk Mencapai Prestasi yang Optimal”
Kegiatan Musorkablub KONI Kabupaten Kampar ini dihadiri oleh Pj. Bupati Kampar yang diwakili Assisten III Bidang Administrasi Umum Ipr. H. Azwan. M. Si bersama Ketua Umum Koni Provinsi Riau Ir. Iskandar Hoesin dan PLT Ketua Umum Koni Kampar M. Salis serta Perwakilan Forkopimda dan Pengurus KONI Kabupaten Kampar serta seluruh Peserta Musorkablub KONI Kabupaten Kampar.
” Pemerintah Kabupaten Kampar dalam hal ini mewakili masyarakat Kabupaten Kampar mengharapkan pelaksanaan Musorkablub ini dapat berjalan dengan baik” ucap Asisten III Ir. H. Azwan ,M.si mengawali sambutannya.
Kemudian Azwan menyampaikan pesan dari Pj. Bupati Kampar ” agar seluruh peserta Musorkablub KONI Kabupaten Kampar dan insan olahraga yang mengikuti pemilihan nanti agar dapat memilih Ketua Umum dan Pengurus KONI Kabupaten Kampar periode 2023-2027, benar-benar memiliki Integritas, Kapabilitas serta Loyalitas yang tinggi terhadap Organisasi yang dinaunginya. Tidak hanya numpang nama akan tetapi semua pengurus harus dapat proaktif, kreatif dan inovatif, sehingga mampu meningkatkan prestasi olahraga di daerah yang kita cintai ini” Kata Azwan.
Azwan juga menambahkan dalam sambutannya” Ketua Umum dan Kepengurusan KONI Kabupaten Kampar yang terpilih hendaknya dapat dengan benar dan tepat dalam menjalan amanah yang dititipkan oleh masyarakat, karena kita tahu bahwa tugas KONI Kabupaten Kampar sangatlah berat, berpacu dengan kemajuan dan perkembangan presrasi olahraga daerah lain”.
Kedepan, Pemerintah Kabupaten Kampar juga menekankan agar Ketua Umum KONI Kabupaten Kampar dapat bekerja keras beserta jajarannya, untuk memacu atlet-atlet yang dimiliki oleh Kabupaten Kampar agar meningkatkan prestasi baik di single event maupun multi event.
Berkaca dari Pekan Olah raga Provinsi (Porprov) X Tahun 2022 di Kabupaten Kuantan Singingi, Kabupaten kampar hanya mampu menduduki peringkat IV dari 12 Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Riau. Dengan fasilitas olahraga yang hampir lengkap di daerah kita, Pemerintah Kabupaten Kampar juga berharap agar KONI Kabupaten Kampar berpacu untuk meraih prestasi utama dalam kancah olahraga.
Semua berharap agar dalam pemilihan nanti dapat memilih Ketua Umum dan Pengurusan KONI Kabupaten Kampar sesuai dengan kemampuan dan keahlian masing-masing, dikarenakan selain itu tugas dan tanggung jawab KONI Kabupaten Kampar terhadap merubah mental, sikap dan perilaku masyarakat untuk lebih mencitai olah raga, dengan kata lain ” Memasyarakatkan Olahraga, dan Mengolahragakan Masyarakat”. Dikutip dari sambutan yang disampaikan oleh Ketua Umum KONI Provinsi Riau, Iskandar Hoesin menyampaikan pesannya ” penting memilih secara objektif dan orang yang memahami olah raga bukan orang yang sekedar mencari hidup di organisasi olahraga.**(Red/Diskominfo Kampar/EMS)