Club Sepakbola Bhayangkara Tapung FC Berhasil Meraih Juara 2 pada Open Turnamen Sepakbola Legend Cup di Desa Pantai Cermin

TAPUNG, Redaksi86.comTim sepak bola Bhayangkara Tapung FC, binaan Kapolsek Tapung AKP Nursyafniati SH, dengan Pelatih AIPTU Masri, dan Manager tim Wakapolsek Tapung AKP Ferry M Fhadillah SH, menjadi juara 2 pada turnamen sepakbola open turnamen Legend Cup di Desa Pantai Cermin tahun 2023, setelah berhasil di kalahkan oleh tim club tuan rumah Pancer Legend dengan skor 5-4 melalui adu finalti, pertandingan final ini yang digelar di lapangan Desa Pantai Cermin, Kec. Tapung, Kab. Kampar, Jum’at (08/12/2023) pukul 16:00 wib sore tadi.

Bacaan Lainnya
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Tim yang di komandoi oleh pelatih AIPTU Masri dan di Managerin oleh Waka Polsek Tapung AKP Ferry M Fadillah SH, berhasil menunjukkan sinergi dan kekompakan dalam setiap pertandingan, menghadapi berbagai tantangan dari lawan-lawan yang kuat, meski keberhasilan tim Bhayangkara Tapung FC cuma bisa mampu meraih Raner Up, ini sebagai bukti nyata bahwa latihan keras dan semangat sportivitas dapat membawa hasil nyata.

Saat di konfirmasi awak media Redaksi86.com, Manager Club Bhayangkara Tapung FC binaan Kapolsek Tapung mengatakan, sesuatu kebanggaan terhadap prestasi yang diraih oleh anak didiknya, karena mereka telah bekerja keras dan berkompetisi dengan semangat yang tinggi, karena prestasi ini adalah hasil dari kerja tim yang solid dan dedikasi para pemain walau hanya meraih juara 2,” ucap AKP Ferry M Fhadillah SH.

Selanjutnya pelatih tim sepakbola Bhayangkara Tapung FC, AIPTU Masri mengucapkan terimakasih kepada para pemain yang sudah tampil maksimal dalam liga open turnamen sepakbola Legend Cup di Desa Pantai Cermin tahun 2023 kali ini, karena tujuan suatu perlombaan atau pertandingan bukan untuk kemenangan semata, sebab kalah dan menang dalam sebuah pertandingan adalah hal biasa berdasarkan kemampuan masing-masing, dan semoga di turnamen Legend CUP mendatang kita bisa meraih juara 1,” harap pelatih Bhayangkara Tapung FC.**

Laporan : Rudi.C

Pos terkait