Guna Meningkatkan Keterampilan Masyarakat, Mahasiswa KKN UNRI 2022 Adakan Pelatihan Pembuatan Piring Lidi di Kelurahan Kulim Pekanbaru

PEKANBARU, REDAKSI86.COM – Pada hari rabu, 10 Agustus 2022 pukul 15.00 WIB, Lurah Kulim Agustina, SKM, Kasi Kesos Kel. Kulim bersama kelompok KKN Universitas Riau Kelurahan Kulim tahun 2022 melaksanakan kegiatan pelatihan pembuatan piring lidi  kepada ibu ibu PKK dan masyarakat di Kelurahan Kulim untuk meningkatkan keterampilan dalam mengelola potensi desa dan meningkatkan keterampilan masyarakat guna mewujudkan pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan keluarga.

Bacaan Lainnya
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Untuk meningkatkan keterampilan masyarakat terhadap potensi desa yang ada, mahasiswa KKN Universitas Riau Kelurahan Kulim melaksanakan kegiatan pembuatan piring lidi dari lidi sawit yang ada disekitar Kelurahan Kulim.

Kelompok KKN Universitas Riau yang beranggotakan Ammalia Retno Sari, Reydina Aulia Putri, Silvy Aulia Putri, Wahyudi Nurzulivan, Wira Akbar Al Azhar,Tiara Pertiwi, Annisa Viola Hartanto, Ibnu Rizqullah dan Fajrinal Hamid Ircan melatih pembuatan piring lidi bersama ibu PKK dan masyarakat Kelurahan Kulim yang berlokasi di Kantor Kelurahan Kulim Kecamatan Kulim Kota Pekanbaru. Kegiatan berlangsung dengan sangat antusias, yang terlihat dari keseriusan ibu-ibu dalam menganyam piring lidi.

Untuk membuat satu piring lidi dibutuhkan 72 batang lidi. Tidak semua lidi dapat dianyam menjadi piring lidi. Jika sudah terlalu kering, maka kemungkinan besar lidi akan patah selama proses pembuatan dan jika lidi terlalu pendek maka akan sulit untuk mendapatkan bentuk piring lidi sesuai dengan apa yang diinginkan. Untuk membuat piring lidi dibutuhkan kesabaran, konsentrasi, ketelitian, dan beberapa teknik khusus dalam menganyam piring lidi.

“Alhamdulillah pelatihan berjalan lancar, dan ibu-ibu PKK serta masyarakat mengikuti pelatihan dengan antusias, dan Alhamdulillah dapat terselesaikan beberapa piring lidi. Mudah-mudahan piring lidi yang dihasilkan ini menjadi salah satu income khususnya dapat meningkatkan perekonomian ibu-ibu dalam meningkatkan kesejahteraan,” ungkap Lurah Kelurahan Kulim Agustina, SKM.**(red)

Pos terkait