FOTO : Ketua K3S Tapung Hilir Tugiwan Supriyanto S.Pd selaku Panitia Pelatihan saat memberikan sambutan pada acara pembukaan, Rabu (12/07/2023)
Tapung Hilir, Redaksi86.com – Guna meningkatkan Pengimbasan Percepatan Penguasaan Literasi dan Numerasi Peserta Didik dengan metode Gasing, K3S Kecamatan Tapung Hilir mengelar Pelatihan kepada Tenaga Pendidik tingkat SD se Kecamatan Tapung Hilir yang diadakan di UPT SDN 004 Kota Bangun mulai hari ini Rabu dan Kamis tanggal 12 s/d 13 Juli 2023.
Acara pelatihan ini dibuka oleh Korwil Pendidikan Kecamatan Tapung Hilir yang diwakili Pengawas Sekolah Dasar Supar S.Pd yang diikuti oleh 2 orang guru yaitu 1 orang guru tingkat rendah dan 1 orang guru tingkat tinggi dengan jumlah peserta sebanyak 64 orang guru dan 32 Kepala UPT dari 32 UPT SDN se Kecamatan Tapung Hilir.
Ketua K3S Kecamatan Tapung Hilir Tugiwan Supriyanto S.Pd selaku panitia pelaksana kepada awak media menyampaikan bahwa dasar kegiatan ini adalah sebagai berikut :
- Gerakan Literasi sekolah menjadi penting dilaksanakan dengan adanya era globalisasi yang semakin canggih. Siswa mencari informasi hanya dengan melalui gedget. Pengaruh gedget dapat menyebabkan kurangnya minat membaca siswa, oleh karena itu diciptakan program pemerintah seperti gerakan literasi sekolah.
- Dengan kemampuan Literasi Numerasi yanf baik, siswa akan lebih siap menghadapi perkembangan zaman di abad 21 yang relatif cepat dan dinamis. Selain itu, siswa akan dapat berpikir secara rasional, sistematis dan kritis dalam menyelesaikan permasalahan yang ada.
- Literasi dan Numerasi merupakan kompetensi yang sifatnya general dan mendasar. Kemampuan berpikir menggunakan matematika, penggunaan bahasa dengan baik selalu diperlukan dalam berbagai konteks, baik personal, sosial maupun profesional.
Lebih lanjut Ketua Panitia menyampaikan bahwa tujuan dalam kegiatan ini dilakukan sebagai upaya siswa untuk memecahkan masalah dalam kehidupan sehari-hari sekaligus mengambil keputusan berdasarkan pertimbangan yang masuk akal. Selain itu, kemampuan numerasi akan membantu seseorang untuk melakukan perencanaan dengan baik,” ujar Tugiwan kepada media.
Pada kegiatan pelatihan ini ada 9 narasumber, dimana semua narasumber ini sudah pernah mengikuti pelatihan sebelumnya yang di mentori oleh ibu Sri Murni S.Pd, dan kami berharap kepada semua peserta untuk dapat mengikuti pelatihan ini sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan,” pungkas Tugian selaku Ketua K3S Tapung Hilir yang juga merupakan Kepala UPT SDN 006 Kota Baru.
Pantauan awak media, kegiatan Pelatihan hari pertama yang dilaksanakan di UPT SDN 004 Kota Bangun berjalan dengan lancar dan sukses, serta akan dilanjutkan pada hari kedua, besok hari Kamis tanggal 13 Juli 2023.**(red)