Kampar, Redaksi86.com ~ Kecelakaan maut terjadi di jalan lintas Pekanbaru-Taluk Kuantan di daerah Kebun Durian, Kecamatan Gunung Sahilan, Kabupaten Kampar, Sabtu sore (27/11/2021).
Dua orang meninggal dunia ditempat kejadian akibat kecelakaan tersebut pihak Kepolisian masih melakukan olah tempat kejadian perkara penyebab kecelakaan serta kronologi kejadian dan data-data korban kecelakaan maut tersebut.
Kasat lantas Polres Kampar AKP Rudi ketika dikonfirmasi awak media tentang kejadian tersebut membenarkan telah terjadi lakalantas korban Kecelakaan mengenai kronologis kejadian, anggota saya masih di tempat kejadian perkara,Pungkasnya AKP Rudi.**(Rudi Candra/RLS)