Tim Sepak Bola MTs Jami’ Al Kautsar Kijang Makmur Ikuti Kegiatan Poserda di Ponpes Jabal Nur

Tim Sepak Bola MTs Jami’ Al Kautsar Kijang Makmur Ikuti Kegiatan Poserda di Ponpes Jabal Nur

Bacaan Lainnya
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Kandis, Redaksi86.com – Dalam rangka Pekan Olahraga se Daerah Riau, Madrasah Tsanawiyah (MTs) Jami’ Al Kautsar yang berada di Desa Kijang Makmur Kec. Tapung hilir Kab. Kampar mengikuti kegiatan POSERDA di Pondok Pesantren Jabal Nur Kandis Kab. Siak.

MTs Jami’ Al Kautsar pada acara POSERDA ini mengirimkan 1 tim sepakbola dan akan berkompetisi dengan 7 tim sepak bola yang berasal dari luar daerah di lapangan sepakbola Ponpes Jabal Nur.

Kegiatan ini disampaikan oleh Kepala Sekolah MTs Jami’ Al Kautsar Anuar M.Pd didampingi H. Sutrisno selaku guru olahraga kepada awak media pada saat pembukaan sekaligus menyaksikan pertandingan perdana POSERDA antara tim sepakbola MTs Jami’ Al Kautsar melawan tim sepakbola MTs Al Majidiyah dari Rokan hilir, Senin sore (21/03/2022).

Anuar M.Pd mengatakan bahwa tujuan tim sepakbola MTs Jami’ Al Kautsar mengikuti kegiatan ini adalah sebagai sarana mengemplementasikan program ekstrakulikuler dibidang olahraga sepakbola yang diterima di Sekolah dan juga untuk mengembangkan minat serta bakat anak-anak kami, kegiatan ini sekaligus sebagai ajang silaturahmi dengan tim-tim sepakbola dari Kabupaten lain “Ungkapnya.

Anuar menambahkan, selain hal diatas, kegiatan POSERDA ini diharapkan dapat menjadi ajang prestasi bagi anak dan Madrasah, juara bukanlah tujuan utama tetapi bisa tampil diajang seperti ini adalah merupakan kebanggaan bagi kami “Sebutnya lagi.

Kami atasnama Sekolah mengucapkan terimakasih kepada Bapak Sutrisno selaku guru olahraga yang telah melatih tim sepakbola dan mengurusi kegiatan ini, terimakasih juga kami sampaikan kepada orangtua dan walimurid yang telah mendukung dan ikut memberikan support kepada anak-anaknya dalam mengikuti turnamen ini “Pungkas Anuar M.Pd selaku Kepala MTs Jami’ Al Kautsar.

Berdasarkan pantauan awak media Redaksi86.com, pelaksanaan pertandingan Sepakbola pada Pekan Olahraga se Daerah Riau di Pondok Pesantren Jabbal Nur dilaksanakan mulai tanggal 21 – 27 Maret 2022 dan diikuti sebanyak 7 kesebelasan yaitu, MTs Al Masjidiyah Rokan hilir, MTs Jami Al Kautsar Kijang makmur (Buana), BSM FC, I’Aanatuth Thalibiin Tualang, SMP 2 Tapung Hilir, PSCD dan Ponpes Jabal Nur Kandis.**(red)

Pos terkait