Wujudkan Pemilu 2024 Damai, Aman dan Sejuk, Polsek Tapung Berikan Himbauan Kepada Masyarakat di 2 Desa Sibuak & Sei Lembu Makmur

Tapung, Redaksi86.com – Demi wujudkan Pemilu 2024 yang damai, aman, sejuk dan kondusif khususnya diwilayah hukum Polsek Tapung Polres Kampar, tidak henti-hentinya dan bosan-bosannya, kali ini jajaran Polsek Tapung Melalui Bhabinkamtibmas Bripka Wingron Sihombing bersilaturahmi dan mensosialisasikan kepada warga di 2 desa Sibuak dan Sei Lembu Makmur, Kec.Tapung tentang Pemilu 2024, yang damai, aman dan sejuk, Kamis (21/12/2023) pukul 10:30 Wib pagi ini.

Kegiatan sosialisasi Pemilu 2024 yang damai, aman dan sejuk di 2 desa Sibuak dan desa Sei Lembu pagi tadi di pimpin Bripka Wingron Sihombing dan warga desa Sibuak dan desa Sei Lembu Makmur.

Bacaan Lainnya
IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Dalam mengawali sambutanya Bhabinkamtibmas Polsek Tapung Bripka Wingron Sihombing menyampaikan kepada warga di 2 desa Sibuak dan Desa Sei Lembu Makmur, adapun kegiatan sosialisasi ini dengan melalui himbauan kamtibmas dengan metode sambang/tatap muka kepada warga dengan maksud dan tujuan untuk memberikan pemahaman tentang ketentuan/aturan dalam Pemilu 2024, karena perlu diketahui bahwa tahapan Pemilu saat ini telah memasuki masa kampanye, yang berlangsung dari 28 November hingga 10 Februari 2024, dengan tanggal pencoblosan pada 14 Februari 2024.

Masyarakat diharapkan untuk berbondong-bondong datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) agar tidak melewatkan kesempatan untuk berpartisipasi dalam Pemilu kegiatan ini merupakan bagian dari Coolling System yang diterapkan oleh Polsek Tapung sebagai upaya cipta kondisi Pemilu yang aman dan damai,”harap Bripka Wingron Sihombing.

Selanjutnya Bripka Wingron Sihombing, mengatakan jangan jadikan perbedaan pandangan dan pilihan politik yang ada ditengah warga masyarakat kita menjadi sumber perpecahan, perbedaan harus menjadi sumber kekuatan untuk menuju Indonesia lebih maju, dan saya juga mengajak generasi muda khususnya, agar turut serta berpartisipasi dalam mensukseskan Pemilu 2024, dan saya juga mengingatkan kepada warga desa Sibuak dan Desa Sei Lembu Makmur untuk tidak terpancing dengan berita Hoax dan jangan sampai ikut menyebarkan luaskan berita yang belum tau kebenaran nya, karena bisa merugikan diri sendiri”, harap Bhabinkamtibmas Polsek Tapung.

Sementara itu salah satu warga desa Sibuak dan desa Sei Lembu Makmur sangat menyambut baik kedatangan Bhabinkamtibmas Polsek Tapung, kami selaku warga Desa Sibuak dan Desa Sei Lembu Makmur siap mendukung dan sukseskan demi terwujudnya Pemilu 2024, yang damai, aman, sejuk dan kondusif, karena suksesnya Pemilu merupakan tanggung jawab kita bersama sehingga akan memberikan dukungan penuh,” ungkap salah satu warga desa Sibuak dan desa Sei Lembu Makmur.

Dalam kegiatan Polsek Tapung Melalui Bhabinkamtibmas untuk menyambangi warga desa Sibuak dan Sei Lembu Makmur Batu dalam Mensosialisasikan Pemilu Damai 2024, yang damai aman, sejuk dan kondusif berakhir pukul 11:00 Wib, kegiatan berjalan lancar, tertib dan kondusif.

Laporan : Rudi C

Pos terkait